UKM LPM JIPALA

Unit Kegiatan Mahasiswa Pecinta Alam UKM – PA JIPALA IAIN Lhokseumawe, merupakan salah satu Unit Kegiatan Mahasiswa yang ada di IAIN Lhokseumawe, yang menampung bakat dan minat mahasiswa dalam bidang menjaga dan melestarikan lingkungan serta petualangan alam bebas, Unit Kegiatan Mahasiswa Pecinta Alam UKM – PA JIPALA IAIN Lhokseumawe didirikan pada tanggal 20 Juni 2011 di STAIN Malikussaleh.

UKM LPM JIPALA
UKM LPM JIPALA

Visi:
Menjadikan organisasi pecinta alam yang berpola pikir luas, memiliki rasa kekeluargaan, berjiwa sosial, bermoral dengan berpegang teguh pada AD / ART organisasi, kode etik pecinta alam demi membangun organisasi yang mandiri dan berkualitas.

Misi:

  1. Mengembangkan potensi kreatifitas pada anggota dan rasa percaya diri, rasa tanggung jawab dan disiplin.
  2. Berperan aktif dalam dunia kemanusiaan, akademis, lingkungan hidup untuk menunjang pembangunan Nasional.
  3. Sebagai wadah untuk mempererat tali persaudaraan dan kebersamaan anggota serta seluruh civitas akademika IAIN Lhokseumawe
  4. Memberi wadah pembinaan kepada mahasiswa/i IAIN Lhokseumawe yang berminat terhadap kegiatan pecinta alam
  5. Meningkatkan kepedulian, kecintaan terhadap lingkungan dan kebersamaan serta persaudaraan antar anggota.
  6. Terbina insan akademis yang memiliki rasa peduli akan pentingnya kelestarian alam dan menumbuh kembangkan jiwa sosial yang melahirkan rasa tanggung jawab terhadap Nusa dan Bangsa
UKM LPM JIPALA
UKM LPM JIPALA

Divisi / Ilmu Yang Dipelajari

  1. Lingkungan Hidup
  2. Leadership Dan Keorganisasian
  3. Moutaineering
  4. Climbing
  5. Rafting
  6. PP (Pertolongan Pertama)
  7. Konservasi