IAIN Lhokseumawe Teken MoU dan MoA dengan KPPN Lhokseumawe

www.iainlhokseumawe.ac.idInstitut Agama Islam Negeri (IAIN) Lhokseumawe menjalin kerjasama MoU dan MoA dengan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJP) Provinsi Aceh serta Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Lhokseumawe. Senin (20/03/2023) di Aula Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Kampus setempat.

Prosesi penandatangan naskah tersebut dilakukan langsung oleh Rektor IAIN Lhokseumawe, Dr. Danial, M.Ag bersama pihak KPPN Lhokseumawe, Selain itu juga turut dilakukan penandatangan naskah oleh Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) dan Dekan Fakultas Syariah (FASYA). Momentum diisi dalam rangkaian memperingati Hari Bakti Perbendaharaan ke-19 tahun.

Kerjasama tersebut meliputi pelayanan peningkatan kapasitas softskill bidang pendidikan, pengajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat dalam bidang keuangan negara, kemudian penyediaan sumber daya untuk peningkatan kapasitas pada bidang masing masing sesuai ketentuan perundangan dan Kerjasama dalam bidang pelaksanaan OJT bagi mahasiswa IAIN Lhokseumawe terkait keuangan dengan biaya mandiri.

Dr. Danial, S. Ag.,M.Ag, Rektor IAIN  Lhokseumawe dalam sambutan menyambut baik dan menyampaikan harapan bahwa implementasi pelaksanaan kerjasama ini akan meningkatkan kualitas pelayanan keuangan negara pada bidang masing masing sekaligus mampu meningkatkan kualitas dan pemahaman mahasiswa dalam bidang pengelolaan keuangan negara. Ujar Rektor.

Hal ini juga dikuatkan oleh Izharu Haq, S.E, M.Fin, Kepala Kantor Wilayah DJPB Provinsi Aceh yang mengikuti acara ini secara daring menyampaikan bahwa kerjasama ini menjadi langkah untuk DJPB dan KPPN memberikan berbagai ilmu dan perkembangan terkait pengelolaan keuangan negara sehingga pengelolaan keuangan negara yg dilakukan pemerintah bisa dimengerti dan dipahami terutama oleh mahasiswa dan sivitas Akademika lainnya. Tuturnya. (AR)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *