Himpunan Mahasiswa Jurusan Perbankan Syariah Gelar Buka Puasa Bersama Anak Yatim Piatu

www.iainlhokseumawe.ac.idHimpunan Mahasiswa Jurusan Perbankan Syariah (HMJ PBS) IAIN Lhokseumawe menggelar buka puasa bersama dan santunan anak yatim piatu di Lembaga Pendidikan Islam (LPI) Safinatul Ulum, Lhokseumawe, Blang Mangat. Rabu,12 April 2023.

Kehadiran pengurus Ormawa tersebut disambut langsung oleh pimpinan LPI tersebut, Tgk. Mansyur Jamil, selain itu Turut dirangkai dengan tausiah singkat.

Ketua Umum HMJ PBS, Sahar Shulhan Kasrawi, pada saat sambutannya mengatakan bahwa kegiatan santunan anak yatim ini adalah suatu bentuk kepedulian kita kepada sesama, terutama kepada anak-anak yang kehilangan salah satu atau kedua orang tua mereka.

“Kita berharap dengan kehadiran kita hari ini dapat membawa kebahagiaan dan keceriaan kepada mereka serta memberikan semangat dan harapan baru untuk masa depan mereka.” ujarnya.

Selain itu, kegiatan seperti ini juga untuk mempererat tali silaturahmi dengan stakeholder disekitaran lingkungan kampus.

“Alhamdulillah, kegiatan ini sukses diselenggarakan. Tentunya, tujuan utamanya untuk memberikan semangat kepada anak yatim-piatu untuk meraih cita-cita mereka dan mempererat tali silaturahim,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua Panitia, Khairul Mubarak mengatakan kegiatan tersebut merupakan program yang dicanangkan dalam bulan Ramadhan sebagai bentuk kepedulian sesama, selain berbuka puasa bersama juga memberikan satuan kepada anak-anak yang berada di LPI tersebut.

Kehadiran pengurus HMJ PBS turut didampingi oleh Wakil Dekan III FEBI IAIN Lhokseumawe, Taufik S.Hi.,MA, Ketua Prodi PBS, Yoesrizal Muhammad Yoesoef, Lc, M.SH, Sekretaris Prodi PBS Ainun Mardhiah, M.Si serta Sekretaris Prodi Ekonomi Syariah Razali, M.A. (AR)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *